Pages

Rabu, 06 Februari 2013

TAMAN KOTA


Seperti telah diketahui ,taman kota merupakan bagian penting dalam sebuah tatanan kota. Ia menjadi paru-paru sebuah kota. Berbagai jenis tanaman dan pepohonan tertata rapi di taman kota ini . Banyak manfaat yang diberikan taman kota . Manfaat yang paling mendasar adalah mengontrol keadaaan udara, dengan mengurangi polusi. Berikut fungsi taman kota dari bebagai sisi :
Fungsi Hidrologis
Taman kota merupakan ruang terbuka hijau yang berperan dalam membantu fungsi hidrologis, sarana penyerapan air serta menguangi potensi banjir . Akar pepohonan akan menyerap air hujan dan menyimpannya sebagai cadangan air tanah. Jumlah aliran limpasan air juga berkurang sehingga menurunkan potensi banjir . Diperkirakan  setiap 1 hektar ruang terbuka hijau, mampu menyimpan 900 m3 air tanah per-tahun .Hal ini tentu mengurangi kekeringan
Fungsi Kesehatan
Banyaknya pepohonan di taman kota, telah memproduksi oksigen dalam jumlah bnyak pula yang fungsinya belum tergantikan. Setiap 1 hektar ruang terbuka hijau diperkirakan mampu menghasilkan 0,6 ton oksigen guna di konsumsi 1500 penduduk per-hari sehingga dapat bernafas dengan lega.

Fungsi Ekologis
Taman kota juga sebaga penjaga kualitas lingkungan kota . Bahkan pepohonan yang berbuah banyak dimanfaatkan oleh burung sebagai tempat hidupnya. Hal ini tentu menjaga kestabilan ekosistem dan merupakan simbiosis mutualisme.
  Taman Kota yang Terkenal di Dunia
-          Central Park Manhattan ,New York ,Amerika Serikat

Central Park merupakan taman umum dengan luas sekitar 3,41 km2 dengan lahan panjang 4 km dan lebar 800 m. Taman ini setiap tahunnya di kunjungi sekitar 25 juta orang. Central Park termasuk salah satu taman yg terkenal di dunia dan sering menjadi lokasi syuting film ataupun liputan televisi. Hal ini menunjukkan bahwa Central Park sebagai taman di Amerika yang paling banyak di datangi pengunjung, baik penduduk lokal ataupun wisatawan asing di dunia.
Central park memiliki harga yang tinggi serta dilingkupi oleh berbagai gedung nan megah. Taman ini juga menjadi tempat burung-burung bermigran. Central Park di desain oleh Frederick Law Olmsted dan Carvert Vaux. Inspirasinya adalah taman2 di Eropa, sejak dia berkeliling Eropa dari tahun 1850. Ketika dibuka, Central Park memiliki sekitar 4 juta pohon yang mewakili 1500 spesies.

-          Hyde Park ,London, Inggris


Danau Serpetine berada ditengah-tengah Hyde Park seolah membelahnya menjadi 2 bagian. Hyde Park terletak di atas tanah sebesar 142 hektar, berdampingan dengan Kensington Garden.

-          Vancover , Kanada

Vancouver diakui sebagai taman terbesar di dunia. Daya tarik utamanya adalah taman ini merupakan ‘oase’ untuk hutan cemara seluar 1000 hektar, dengan ribuan spesies cemara. Pengunjung sangat bisa menikmati, sebuah taman di tengah kota tetapi bisa menjadi tempat mendapatkan ketenangan.

-      Taman Monas dan Taman Merdeka, Jakarta ,Indonesia

Taman Monas dan Taman Medan Merdeka, merupaka taman terluas yang terletak di jantung kota Jakarta. Di tengah taman berdiri Monumen Nasional ( Monas ) yang di bangun tahun 1963. Taman ini terbuka untuk umum di buat oleh Gubernur Jendral Herman Willem Daendels ( 1870 ) dan selesai tahun 1910 dengan nama ‘Koningsplein’. Di taman ini juga terdapat banyak kijang.

Author : Rahmi Aulia HIdayat -Forgift Ranger 2012-

©Forgiftbai



Tidak ada komentar:

Posting Komentar